NovelToon NovelToon
Istri Kejam Bos Mafia

Istri Kejam Bos Mafia

Status: sedang berlangsung
Genre:Transmigrasi ke Dalam Novel / Sistem / Mafia / Cinta Seiring Waktu / Roman-Angst Mafia / Mengubah Takdir
Popularitas:48.8k
Nilai: 5
Nama Author: hofi03

Setelah mati tertembak, Ratu Mafia yang terkenal kejam, dan tidak memiliki belas kasihan. Tamara sang Ratu Mafia, mendapati dirinya bertransmigrasi ke dalam tubuh seorang antagonis novel roman picisan bernama sama.

Harus menjalani pernikahan paksa dengan Reifan Adhitama, CEO berhati dingin dan ketua mafia yang tampan, dan juga terkenal kejam dan dingin. Duda Anak dua, yang ditakdirkan untuk jatuh ke pelukan wanita licik berkedok polos, Santi.

Dengan kecerdasan dan kemampuan tempur luar biasa yang masih melekat, Tamara yang baru ini punya satu misi. Hancurkan alur novel!

Tamara harus mengubah nasib tragis si antagonis, membuktikan dirinya bukan wanita lemah, dan membongkar kepalsuan Santi sebelum Reifan Adhitama terlena.

Mampukah sang Ratu Mafia menaklukkan pernikahan yang rumit, mertua yang membenci, serta dua anak tiri yang skeptis, sambil merancang strategi untuk mempertahankan singgasananya di hati sang Don?

Siapa bilang antagonis tak bisa jadi pemeran utama?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon hofi03, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

KEKALAHAN PERTAMA

"Kalung aslinya sudah ku lebur dua tahun lalu. Kalung itu mewakili Tamara yang lama yang rapuh dan bodoh. Aku menghancurkannya, sama seperti aku menghancurkan Ferrari Cindy. Aku tidak punya kelemahan emosional, Reifan. Aku hanya punya rencana," ucap Tamara, dengan lancar.

Tamara menunjuk liontin Adhitama di lehernya.

"Kau memberiku simbol perlindungan dan kepemilikan. Aku akan menerima itu, tapi aku akan mengubahnya menjadi simbol kendali yang sesungguhnya. Kau baru saja memakaikan rantai mu sendiri di leherku, dan aku akan menggunakannya untuk menarik mu," bisik Tamara, tersenyum miring.

Seluruh ruangan masih bertepuk tangan, tidak menyadari bahwa di atas podium, Raja baru saja dipermainkan oleh Ratu-nya.

"Robert, kau gagal. Axel, kau memberikan umpan yang busuk," bisik Reifan, suaranya serak karena amarah yang terkontrol.

"Selamat menikmati pesta pertunangan yang kau rancang, calon suamiku. Pertarungan mental baru saja dimulai, dan aku sudah mendapatkan data hutang Helena dan kelemahan moral Reno. Sekarang, aku pergi. Aku punya pekerjaan yang harus dilakukan," ucap Tamara tersenyum penuh kemenangan pada Reifan.

Tamara berbalik, meninggalkan Reifan yang membatu di atas podium. Ia berjalan ke arah Cindy.

"Ayo, Ratu Sosialita. Tugas kita baru saja dimulai. Waktunya mencairkan hutang Helena," bisik Tamara, pada Cindy.

Saat mereka berdua menghilang di kerumunan, meninggalkan kehebohan yang sesungguhnya di belakang mereka.

Reifan berdiri terpaku di podium, amarahnya membara namun terkunci rapat di balik topeng ketenangannya, dia memegang Kalung Mutiara Hitam replika itu, seolah benda itu adalah penghinaan.

"Damian. Segera singkirkan replika bodoh ini. Dan pastikan Axel tidak terlihat lagi malam ini," geram Reifan, tanpa menggerakkan bibirnya.

"Akan dilaksanakan, Tuan," jawab Damian, segera memberikan instruksi kepada Robert.

Reifan menoleh, mencari Tamara. Dia melihat Tamara dan Cindy telah menyelinap di kerumunan, bergerak ke arah meja-meja VIP. Tamara tidak kabur, dia sedang menyerang.

Reifan melihat Tamara berhenti di meja yang ditempati oleh Nyonya Helena, istri Ketua Divisi Logistik Black Dragon.

Tamara mendekati Nyonya Helena, memasang senyum menawan yang palsu, sementara Cindy berdiri di sampingnya seperti tameng cantik.

"Nyonya Helena, gaun Anda cantik sekali," ucap Tamara, memuji, suaranya terdengar ramah.

Nyonya Helena, yang sudah diperingatkan Cindy tentang data hutang, tampak pucat. Suaminya, Tuan Darmawan, berdiri tegang di sampingnya.

"T-terima kasih, Nyonya Tamara," jawab Helena, terbata-bata, tersenyum sopan.

"Aku hanya ingin mengucapkan terima kasih atas sambutan hangatnya. Dan aku tahu betapa sulitnya menjaga rahasia di kota ini," ucap Tamara, lalu mencondongkan tubuhnya ke Helena.

"Helena, aku dengar kasino di Macau itu sangat ketat dengan tanggal jatuh tempo hutang. Angka $1.2 Juta adalah jumlah yang cukup besar, bukan?" bisik Tamara, hanya cukup didengar oleh Helena dan suaminya.

Wajah Nyonya Helena memutih sepenuhnya. Darmawan, suaminya, menatap Tamara dengan horor. Informasi ini hanya diketahui oleh beberapa orang di puncak Black Dragon, dan itu disembunyikan mati-matian dari Reifan.

"Tapi jangan khawatir, aku percaya pada masa depan. Dan aku akan selalu membantu sahabat yang tertekan," ucap Tamara menegakkan tubuh, tersenyum cerah.

Lalu tanpa di duga, Tamara menyerahkan sebuah amplop kecil kepada Helena.

"Di dalamnya ada transfer tunai. Tepat $1.2 Juta plus bunga kecil. Anggap saja sebagai hadiah pertunangan dariku," ucap Tamara, tersenyum, senyum kendali dan penuh peringatan.

"Cairkan hutang itu. Aku tidak suka melihat teman suamiku tertekan. Aku butuh aliansi yang kuat dan tenang," lanjut Tamara, berbicara dengan senyum yang tidak luntur dari wajah nya.

"Nyonya Tamara..." Tuan Darmawan mencoba memprotes, tetapi Tamara mengangkat tangan.

"Hutangmu lunas, Tuan Darmawan. Sekarang, kau berhutang padaku," ucap Tamara, tatapannya tajam menembus Darmawan.

"Bukan pada Reifan, tapi pada Ratu yang memberimu ketenangan," lanjut Tamara, penuh penekanan.

Tamara tidak meminta imbalan spesifik saat itu juga. Dia hanya meminta sesuatu yang lebih kuat. Kesetiaan yang terbelenggu oleh rasa terima kasih dan rasa takut.

Setelah meninggalkan pasangan yang terpana itu, Tamara dan Cindy bergerak ke meja berikutnya, mencari Senator Ranu dan putranya, Reno.

Di meja Senator Ranu, Tamara memasang ekspresi sangat serius.

"Senator Ranu, selamat atas pencapaian Anda. Tapi aku khawatir dengan putramu," ucap Tamara, langsung menyerang.

Reno, yang merupakan Putra Senator Ranu, pria itu terlihat mabuk, ciri khas playboy bermasalah.

"Dia baik-baik saja, Nyonya Tamara," jawab Senator Ranu, mencoba melindungi putranya.

"Tidak, dia tidak baik-baik saja," potong Tamara, matanya menatap Reno.

"Aku punya foto-foto kotor dari pesta di Phuket tiga bulan lalu, Reno. Foto-foto yang menunjukkan lebih dari sekadar pesta. Aku yakin Ayahmu tidak akan senang jika mitra penting Reifan tahu bahwa putranya adalah pecandu yang sering berurusan dengan polisi Thailand," ucap Tamara pada Reno, yang sudah setengah mabuk.

Reno tersentak sadar, wajahnya pucat pasi.

"Ini adalah kontak rehabilitasi terbaik di Swiss. Bawa dirimu ke sana besok pagi, Reno. Kau akan berada di sana selama setahun. Jika aku mendengar kau berada di Bangkok, foto-foto itu akan sampai di tangan media. Pilihan ada di tanganmu," ucap Tamara menyerahkan sebuah kartu nama yang bukan miliknya.

Lalu Tamara beralih ke Senator Ranu, tatapan mata nya begitu tajam, penuh intimidasi.

"Aku tidak akan menghancurkan karir putramu, Senator. Aku akan menyelamatkannya. Dengan satu syarat: Reno adalah milikku. Kau tidak akan bertanya, kau tidak akan menyentuhnya, sampai aku mengizinkanmu. Paham?" ucap Tamara, menyeringai samar.

Senator Ranu, dihadapkan pada ancaman kehancuran politik putranya, tidak punya pilihan.

"Paham, Nyonya Tamara," jawab Senator Ranu, mengangguk kan kepala nya, kaku.

"Bagus. Selamat menikmati pestanya," ucap Tamara tersenyum puas.

Tamara berbalik dan berlalu pergi dari meja Senator Ranu, di ikuti Cindy di belakang nya, yang sedari tadi menyaksikan sahabat nya sedang menabur jarik pada ikan besar.

Sementara Reifan, dari kejauhan, menyaksikan semua interaksi itu.

Reifan tidak hanya melihat ancaman kekuasaan, tapi dia melihat kejeniusan. Tamara tidak menyerang bisnisnya, tapi tunangan nya itu membeli loyalitas dengan menyelesaikan masalah pribadi yang paling sensitif.

"Dia membeli mereka. Dia membalikkan kekuasaanku menjadi hutang pribadinya. Dia adalah Ular Piton, bukan Kucing Hutan," ucap Reifan, pada Damian, suara nya terdengar rendah.

"Apa yang harus kita lakukan, Tuan?" tanya Damian.

"Aku akan mengikatnya dengan cara yang paling tidak bisa dia lepaskan. Bukan dengan kontrak, bukan dengan ancaman, tapi dengan cinta dan janji kekal," jawab Reifan, matanya berkilat gila

"Dia benar-benar aset berharga yang tidak bisa di biarkan berkeliaran bebas di luar kendaliku. Dia ingin kontrol emosional, maka aku akan memberinya ilusi itu, dan menjebaknya dalam pernikahan yang tidak bisa dibatalkan," lanjut Reifan penuh rencana.

1
Lyvia
obrolan yg sllu menegangkan n terllu formal 😄😄
Chauli Maulidiah
riasan tipis, eyeliner tajam lipstik merah menyala itu gmn Thor? dmn tipisnya?
Mydar Diamond
jangan cuba2 melawan ras terkuat yang akhirnya jatuh kepelukan 🤣
Ayu Octaviany
Semangat sll berkarya Thor cerita nya bagus bgt. di tggu up slanjutny.
R@3f@d lov3😘
aq sukaaaaaaaa 🤗 gayamu Tamara 😍dan sukaaaaaaaa melihat kekalahan reifan😏
R@3f@d lov3😘
tinggal nunggu kekalahan kamu Reifan 😏dan ego tinggi mu it...ntar kamu bucin dan lebih dari cinta ke Tamara 😄jadi gak sabar .... aq
R@3f@d lov3😘
Robert" akhirnya kamu mengakui kehebatan seorang Tamara 😏😍itu belum seberapa masih banyak kejutan lainnya
R@3f@d lov3😘
sampah 😏nanti kamu juga akan nurut sama Tamara dasar Azka 🤣🤣sama" sifatnya kayak papanya ntar rebutan malah
Ayu Padi
deg2an terus Thor tiap bc per bab....berasa perang tp GK berdarah.....author ny keren bngtt kata² yg di rangkai JD kalimat yg Waaah ...saluut padamu Thor...walau kadang kurang paham maksdny tp suka sekali bahasa ny...💪💪
Husein
tanda mulai bucinnya Reifan ini.... meski mungkin blm mengakui
azka aldric Pratama
😭😭😭😭 dialog nya berat .... biasa bc dengan dialog ringan ...ini ikut mikir tentang perang dan strategi 🤧🤧🤧
Lauren Florin Lesusien
janji pernikahan lain dari pada yg lain badas 🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣
Tuxepos Jasmine
gak sabar liat kehidupan pernikahan mereka🤭🤭🤭🤭🤭
Tuxepos Jasmine
gw malah penasaran reifan bakalan bucin apa ngga...dan klo bucin...gmn dahh bucin nya seorg reifan
miss blue 💙💙💙
gilaa. keereenn bangeeettt 👏👏👏👏
Tuxepos Jasmine
tuhhhh kan kalah lg si reifan.....🤣🤣🤣🤣
miss blue 💙💙💙
permainan makin seruuu 👍👍👍
Moh Rifti
next
Tiara Bella
makasih Thor up nya semangat ya😍💪
Karo Karo
suka karya mu Thor semangat terus berkarya 😉 jangan lama Up nya 🤗
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!