Di dunia yang mengandalkan kekuatan sebagai hal utama, Yan Jian— seorang Tuan Muda yang terlahir tanpa memiliki Roh Bela Diri. Namun, di saat ia benar-benar berada pada titik terendah, ia mendapatkan kepercayaan dari Permaisuri Es, sehingga Permaisuri Es pun mengorbankan dirinya untuk menjadi Roh Bela Diri Yan Jian.
Setelah mendapatkan Roh Bela Diri Permaisuri Es dan Salju, Yan Jian pun bertekad untuk membalaskan dendamnya terhadap kedua pamannya yang telah membunuh orang tuanya. Namun, perjalanannya di dunia kultivasi tidaklah mudah. Berulang kali terjatuh dan hampir mati.
Bagaimana kisah Yan Jian untuk bertahan di kerasnya kehidupan ini? Yuk, ikuti keseruan petualangan nya.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon APRILAH, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Chapter 28
"Ba— bagaimana mungkin? Kenapa bocah ini memiliki tekanan kekuatan yang sangat mengerikan!" gumam Liu Gu dengan nada yang bergetar.
Liu Gu sangat terkejut! Dan saat itu ia merasakan ketakutan yang mendalam. Namun, dengan sikapnya yang angkuh, dia tidak terima jika dia harus dipermalukan oleh Yan Jian dalam pertarungan ini.
Selama ini, Liu Gu tak pernah kalah di saat dia menghadapi generasi-generasi muda yang seusia dengannya. Bahkan, dengan menggunakan Pedang Terlarang, Liu Gu mampu mengalahkan orang-orang yang memiliki tingkatan ranah satu tingkat di atasnya. Bahkan dia juga pernah berlatih tanding melawan Tetua Liu Sanxian, dan berakhir dengan imbang. Katanya, Tetua Liu Sanxian juga tidak sedikitpun menahan kekuatannya, melainkan dia benar-benar serius di saat menghadapi Liu Gu, tetapi hasil akhir tetap saja berakhir imbang.
Kini, Liu Gu yang selalu berada di puncak harus merasakan rasa takut untuk pertama kalinya.
Di saat suasana benar-benar kacau, suara angin yang berhembus kencang, bahkan saking kencangnya angin itu bisa mencabut pilar gerbang Kediaman Keluarga Liu.
"Aku tidak percaya, aku tidak percaya ...!?" Liu Gu meraung panjang seperti hampir gila. Sedangkan Yan Jian perlahan melayang naik ke udara. Tubuh Yan Jian terus menerus mengeluarkan kekuatan kematian, kini aura itu berubah menjadi kobaran seperti api berwarna hitam dan putih.
Dewa Sungai sangat begitu cemas. Dia merasa bahwa kekuatan itu bukanlah milik Yan Jian.
"Tekanan seperti ini ... Ini setara dengan tekanan yang mampu dikeluarkan oleh seorang praktisi tingkatan ranah Nirvana! Ba— bagaimana mungkin bocah itu memiliki kekuatan seperti ini." gumam Dewa Sungai.
"Permaisuri! Apa yang harus kita lakukan?" Dewa Sungai bertanya kepada Lin Bing, menggunakan teknik telepatinya.
Namun Lin Bing tidak menjawab, ia hanya terdiam sembari memegangi dagunya sendiri, pandangannya tertuju ke bawah; menyapu permukaan air lautan jiwa di dalam alam kesadaran Yan Jian.
Lautan Jiwa Yan Jian benar-benar bergejolak dan mengeluarkan fluktuasi energi yang sangat ganas. Bahkan Lin Bing yang semasa hidupnya telah mencapai tingkatan ranah Samsara, ia pun tidak mengerti tentang kekuatan seperti apa yang dikeluarkan oleh Yan Jian saat ini.
Lin Bing pun memandang ke arah ruang hitam yang gelap, dia mencoba melihat sosok seperti apa sebenarnya yang bersemayam di alam kesadaran Yan Jian, satu ruang terpisah yang tidak mampu dimasuki sekalipun oleh sang permaisuri itu.
Namun, situasi menjadi semakin kacau. Langit-langit di alam kesadaran Yan Jian itu seolah-olah akan runtuh. Retakan-retakan muncul di langit, bahkan beberapa bagian telah terpecah belah seperti potongan kaca yang pecah.
Lin Bing sangat begitu khawatir dengan kondisi Yan Jian saat itu. Bahkan, tubuh Yan Jian pun mulai menunjukan kerusakan, terlihat dari bercak-bercak hitam yang menjalar ke seluruh bagian tubuhnya. Walaupun energi kematian itu memberikan Yan Jian kekuatan yang sangat kuat, tetapi tubuh Yan Jian tidak mampu menampung kekuatan sebesar itu.
Lin Bing pun mencoba untuk berkomunikasi dengan sosok yang tidak diketahui di dalam ruang gelap; berharap dia menghentikan aksinya.
"Senior! Jika anda terus menyalurkan energi kematian ini kepada Yan Jian, aku takut dia akan mati! Dan kita... pasti juga akan menghilang dari dunia ini!" kata Lin Bing dengan tegas.
Sosok misterius di ruang gelap itu menjawab; "Bing'er! Ternyata benar-benar kamu!"
Dari suaranya yang menggema itu terdengar suara seorang wanita. Itu sangat membuat Lin Bing sangat terkejut, raut wajahnya seolah-olah terbangun.
"Bing'er? Selain Yan Jian ... hanya Bi Yao yang memanggilku dengan sebutan itu ... tunggu! Kau ... Yao Huo ...!?" ucap Lin Bing, terkejut.
"Cih! Penguasa tertinggi wilayah Utara ternyata memilih untuk menggunakan teknik pengorbanan dan menjadikan dirinya sebagai Roh Bela Diri untuk manusia." kata sosok di ruang gelap dengan nada yang sinis.
Ruang gelap itu bergetar, asap-asap hitam mulai memudar, hingga sosok yang selama ini tak dapat dilihat oleh Lin Bing pun muncul.
Wanita itu mengenakan gaun hitam legam. Ia tidak terlalu cantik, tetapi bisa disebut cantik yang tidak biasa. Wajahnya yang tersenyum tipis memancarkan aura segar yang unik dan sangat menambah daya tariknya, ditambah dengan rambutnya yang panjang lurus dengan warna hitam berkilau, beberapa helai rambutnya berwarna merah.
Tatapan Lin Bing menyapu tubuh wanita itu sebelum akhirnya tertuju pada pinggang ramping yang diikat dengan ikat pinggang perak. Melihat pinggang ramping yang tak bisa dipeluk, kekaguman terlintas di matanya.
Wanita berbaju hitam yang ada di depannya, di sisi lain, adalah wanita dengan pinggang paling ramping dan halus. Meskipun wanita ini tidak terlalu cantik, sikapnya yang lembut dan ramah sudah lebih dari cukup untuk memikat hati seseorang.
Dia adalah Yao Huo— peringkat ke lima dalam daftar sepuluh Binatang Monster Terkuat, dia juga merupakan sosok penguasa di wilayah Terlarang, satu tempat di Wilayah Timur Benua Awan Biru, gelarnya adalah Permaisuri Iblis, tetapi banyak orang juga menyebutnya sebagai Ratu Iblis.
seorang Xiao Lang kaisar tempur masa kalah sama raja tempur.
sudah jekas tingktan nya lebih tinggi Kaisar tempur dri raja tempur.!!
Raja tempur itu kan di bawah Kaisar tempur,masa menghadapi 2 orang raja tempur kalah si Xiao kang yg tingktan nta Kaisar tempur yg lebih tinggi.
Seru dan sangat mudah dimengerti alurnya Thor. Tapi agak lambat buat naikin kekuatannya Yan Jian. Semangat thor