NovelToon NovelToon
Suamiku Alergi WANITA

Suamiku Alergi WANITA

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO / Cinta Seiring Waktu / Romansa
Popularitas:755.2k
Nilai: 4.9
Nama Author: aisyah az

Bintang, harus pasrah saat dipaksa menggantikan adiknya, yaitu Azkia. Untuk menikah dengan seorang pria yang mempunyai kepribadian langka.

"Kenapa kamu mengorbankan Kakak? Dia kan di Jodohkannya dengan kamu, bukan aku."


"Aku tidak sudi, menikah dengan Pria yang Alergi pada wanita. Gimana mau bahagia," jawab Azkia dengan ketus.

Emillio Ferdinand, pria yang mempunyai kepribadian langka, harus menerima jika dia di jodohkan orang tuanya dengan Azkia. Dan apakah reaksi Emil, saat mengetahui jika pengantinnya di ganti?


Apakah rumah tangga Bintang dan Emil, akan bertahan? Dengan keadaan Emil yang Alergi jika di sentuh wanita. Atau, mampukah Bintang menyembuhkan penyakit Emil?




Simak yuk kisahnya hanya di Novel ini...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon aisyah az, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Ada Apa Dengan Tubuhku

Happy reading......

Tiwi terus menekuk wajahnya selama di dalam mobil, sambil menatap ke arah luar. Dia benar-benar merasa kesal kepada pria yang ada di sampingnya itu, saat Leon tadi menggendong tubuh Tiwi dengan paksa dan masuk ke dalam mobil.

Bahkan, hanya untuk berbicara pun Tiwi enggan. Apalagi, perkataan Leon yang masih membuat dia merasa jengkel. Di mana pria itu menyamakan Tiwi dengan kembarannya Kiwil.

Leon pun sama, dia juga enggan untuk berbicara kepada Tiwi. Karena bagi Leon, tidak ada gunanya berbicara kepada gadis Bar-bar seperti Tiwi. Hanya akan membuang-buang tenaga saja.

Hujan mengguyur jalanan yang terkena macet, dan saat berada di lampu merah ada seorang ibu-ibu yang tengah menggendong anak kecil sambil memegangi payung dan menjual tisu. Tiwi yang melihat itu merasa kasihan, kemudian dia membuka kaca mobil dan memanggil ibu itu.

''Iya Mbak, Mbak mau beli tisu?'' tanya ibu itu sambil menyodorkan tisu belanjaannya kepada Tiwi.

Tiwi melihat jika anak kecil yang sedang digendong oleh wanita itu sedang menggigil kedinginan. Dan dia yakin, jika anak kecil itu saat ini memerlukan sebuah kehangatan. ''Tisunya berapaan, Bu?'' tanya Tiwi sambil mengeluarkan dompetnya.

''5.000-an saja, Mbak,'' jawab ibu itu dengan bibir yang sudah pucat.

Tiwi mengangguk, kemudian dia memberi 5 lembar uang berwarna merah kepada ibu itu. Dan ibu itu tentu saja sangat kaget, saat Tiwi memberinya uang yang sangat banyak. Dia pun mengembalikan uang itu kepada Tiwi.

''Maaf Mbak, tapi, apa ini tidak terlalu banyak? Saya tidak bisa menerimanya,'' ucap ibu itu menolak uang dari Tiwi. tetapi, Tiwi segera menaruh uang itu di telapak tangan basah sang ibu yang sedang menggendong anaknya.

''Anggap saja, ini adalah rezeki anak Ibu. Tidak usah menolak Bu, kasihan anak ibu sudah kedinginan. Ibu pun sama 'kan? Setelah ini, sebaiknya kalian pulang saja,'' ujar Tiwi sambil tersenyum. Ibu itu pun terharu, melihat bagaimana kebaikan Tiwi. Dia selama ini jualan tissue, tetapi tidak pernah menemukan orang sebaik Tiwi yang rela memberinya uang dengan sukarela.

Leon menatap kagum kepada pribadi Tiwi. Dia tidak menyangka, jika gadis bar-bar seperti Tiwi bisa berbuat baik dan peduli kepada orang lain. Tadinya, Leon pikir Tiwi adalah gadis yang angkuh, congkak dan juga cuek, tetapi ternyata Leon salah.

Setelah ibu itu pergi, Tiwi pun menutup kaca mobilnya kembali, lalu memasukkan tissue yang dia beli ke dalam tas. Dan semua itu, tidak luput dari penglihatan Leon. Dengan perlahan mobil pun mulai maju sedikit demi sedikit, walaupun masih terjebak macet.

'Aku tidak menyangka, cewek bar-bar seperti dia masih peduli kepada orang lain?' batin Leon sambil menatap Tiwi dari sudut ekor matanya.

Sedangkan Tiwi, memang pribadi yang baik. Dia suka menolong dan peduli kepada orang lain, walaupun terkadang penyakit somplak dan juga gesreknya kambuh. Tetapi tidak menjadikan seseorang itu lalai dalam berbuat kebajikan.

Sejatinya, kita sebagai manusia tidak bisa memandang seseorang dari salah satu sudut saja, jika kita tidak mengenal bagaimana dalamnya. Tetapi, kebanyakan dari manusia adalah sering melihat orang lain dari satu sudut pandang saja. Padahal, sifat yang dia tunjukkan belum tentu mencerminkan bagaimana pribadi dia yang sebenarnya. Bisa saja, itu hanyalah sebuah topeng untuk menutupi sebuah luka yang menganga.

***********

Sesampainya Bintang di rumah, dia langsung masuk dan menuju ke kamarnya. Dan dia langsung masuk ke kamar mandi untuk membersihkan diri. Bintang merasa badannya begitu lengket, karena seharian berbelanja menemani sang Mama mertua. Ditambah lagi, dia harus bertemu dengan dua kunti yang membuat hatinya terasa panas.

''Astaga! Aku lupa lagi bawa handuk. Si Yupi, ada di luar nggak ya? Kalau dia ada di luar, enak banget dia bisa nikmatin tubuh gue? Gue panggil dulu deh,'' gumam Bintang sambil menepuk jidatnya, karena dia lupa tidak membawa handuk ke dalam kamar mandi.

''Es kobokan ... es lemonilo ... kamu ada di luar gak!?'' teriak Bintang di dalam kamar mandi.

Setelah beberapa menit, Bintang tidak mendengar adanya suara di dalam kamar. Kemudian dengan berani dia membuka pintu kamar mandi dan mengeluarkan setengah kepalanya, melihat kesetiap sudut kamar, jika Emil tidak berada di sana. Dan ternyata benar, Emil memang tidak ada di kamar, dan itu membuat Bintang merasa lega.

Dengan perlahan, wanita itu keluar dari kamar mandi sambil menutup bagian bawah dan juga bagian depannya dengan tangan. Lalu, dia berlari ke arah ruang ganti dengan cepat, karena dia takut jika Emil masuk ke dalam kamar dan melihatnya sedang polos tanpa sehelai benang pun.

Bintang tidak sadar, jika ada seseorang di balkon yang sedang menatap dirinya tanpa berkedip, saat Bintang keluar dari kamar mandi dan masuk ke dalam ruang ganti, dan orang itu adalah Emil.

Pria itu meneguk ludahnya dengan kasar, saat melihat tubuh polos milik Bintang. Tadi, saat Bintang memanggil dirinya, Emil sedang menerima telepon dari sekretarisnya. Dan Emil sengaja tidak menyahut, saat Bintang memanggil dirinya, tapi saat Emil sudah selesai, dia ingin bertanya kepada Bintang, kenapa wanita itu memanggil dirinya. Tetapi, saat Emil berbalik dan hendak masuk ke dalam kamar, dia terpana saat melihat Bintang keluar dari kamar mandi dengan tubuh yang polos.

Wanita itu memang menutupi bagian bawahnya dan bagian depannya, tapi tentu saja tangan mungilnya tidak bisa menutup dua buah semangka yang terlihat begitu menggoda. Apalagi, tubuh Bintang bak gitar Spanyol. Membuat sesuatu di dalam diri Emil meronta ingin keluar dari sangkarnya.

''Ada apa dengan tubuhku? Kenapa, tubuhku terasa panas? Dan apa ini? Kenapa pusaka Jaka Tarub ku mendadak menjadi tegang?'' gumam Emil, merasa aneh dengan tubuhnya. Apalagi dengan benda pusakanya yang mulai menegang, saat melihat tubuh polos milik Bintang.

Bersambung.....

Ya ampun, aku kok malah ngakak nulisnya🤣🤣Membayangkan wajah si Emil, yg bingung pada reaksi tubuhnya🤣🤣

1
Maria
/Rose//Rose//Good/
Darmi Yanti
suka ceritanya tidak bertele tele 🥰🥰🥰
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: terimakasih akak🙏🥰
total 1 replies
Eka Yuni
luarbaiasa
Be snowman
nahkan bener dugaan aku . trauma pelecehan ini dari kecil
Be snowman
aku takutnya Emil waktu kecil korban pelecehan . tapi baru aku kira yaa cuman author sii yang tauuu 😂
debby harahap
Luar biasa
Pisces97
sama suka jangan gengsi ganggur kasian lho 🤣🤣🤣🤣🤣
Pisces97
jangan kan kamu lihat baju saringan kayak tempe
aku ajah lihat baju gitu ingin tak bakal menggelikan 😅😅
Pisces97
mil kamu gk ada niat buat rumah sendiri sama rantang apa?????

apa enak nya sihh ikut mertua aku sajahhh jadi bintang ogahhh sumpekkk 😂😂😂😂🤣🤣🤣,,
sulit gerak nafas tinggal seperempat 😀
Pisces97
kemarin rantang sekarang kaleng sawah 😂😂
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: Panggilan kesayangan mereka bnyak🤣🤣
total 1 replies
Pisces97
jahat banget es Milo katain bintang ikan buntal .😂
Pisces97
masih nanya emang dasar es kamelio 🤣🤣🤣
Pisces97
novel mu yang ini terkocakk Thor 😂
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: Ada yg lebih kocak lagi kak. Novel pertama Author.
Judulnya : Istri Polos Tuan Bayu

Di jamin ngakak so Hard😁
total 1 replies
Pisces97
Tiwi itu wanita pemberani tanpa celah musuh menyakiti 😂
Pisces97
karakter bintang ini dikasih 👍👍
jarang ada wanita menerima apalagi tanpa cinta
biasanya wanita akan lebih egois apalagi tanpa cinta
bener gak Thor 🤭
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: Bener bgt set7👍🏻👍🏻👍🏻❤
total 1 replies
Pisces97
es Milo mau buat es cendol 😂😂😂😂
Pisces97
awas apa 🤣🤣🤣🤣
Pisces97
baru kali ini ada karakter yang bener² ajaib Thor 😂🤣
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: Apa perlu ya Othor buat Novel siluman kadal🤣🤣
total 1 replies
Pisces97
bintang suka ganti² nama orang ternyata 😂
Pisces97
pasti sakit diposisi bintang
pernah kehilangan seorang ayah diwaktu masih SMK tapi tetap sakit meskipun hanya 1 tahun sekali
kurang kasih sayang seorang ayah tau² pergi merasa gak percaya gitu 🤧
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!