NovelToon NovelToon
Masalalu Yang Terulang

Masalalu Yang Terulang

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Time Travel / Dikelilingi wanita cantik / Murid Genius / Mengubah Takdir / Jujutsu Kaisen
Popularitas:133
Nilai: 5
Nama Author: YuniPus

Arka kembali ke masa lalu di saat kota kelahiran nya masih aman dan sebelum gerombolan monster menyerang, Arka dengan kisah cinta mengejar perempuan cantik dari anak tuan penguasa kota dan kisah arka mengubah masa lalunya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon YuniPus, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

9

Bagian 9 – Sarapan Dewi

Senja Dini Hari. Pelajaran Kirana dimulai. Namun, Arya, Darma dan Bagas merasa pelajarannya sangat tak berguna dan membosankan. Yang ia lakukan hanya berceloteh di depan setiap harinya. Dan tentunya sepanjang pelajaran, Arya dan Darma berdiri di belakang kelas. Pelajaran akan segera dimulai dan mereka telah berkumpul dalam grup kecil, saling bercerita.

Selain status Lestari, ia tidak memiliki perbedaan dengan siswa lainnya. Ia menjadi cepat akrab dengan murid perempuan di kelasnya. Biasanya Surya akan duduk terhormat di sudut ruangan. Dengan statusnya, ia tidak suka berinteraksi dengan murid lain. Jika bukan karena Lestari, ia tidak bakalan berada di kelas ini.

Tes mendatang dalam waktu 2 bulan, tak masalah apakah ia atau Lestari, mereka pasti bisa memasuki kelas iblis petarung junior. Surya menatap Arya yang tengah berdiri di belakang kelas, ia tak akan bisa memasuki kelas tersebut.

"Meraih peringkat perunggu 1 bintang dalam waktu dua bulan, jika sampah seperti kalian dapat menyelesaikannya, maka matahari pasti akan terbit dari barat!" gumam Surya sinis.

Arya, Darma dan Bagas berada di belakang, saling mengobrol. Kemudian, beberapa murid yang berasal dari keluarga jelata bergabung ke kelompok Arya. Sejak ia memiliki banyak ide, ia mulai melatih mereka sepanjang waktu. Ia menjadi ketua dari kelompok ini dengan banyaknya bantuan yang ia berikan. Bahkan Darma, yang memiliki harga diri yang tinggi dibandingkan anak-anak yang berada di level yang sama dengannya, mendengarkan apa yang Arya sampaikan.

Dalam beberapa hari, Arya memimpin kedua sahabatnya dan mengumpulkan sekitar 16 ribu koin. Darma tak pernah memimpikan uang sebanyak itu. Ia percaya sepenuhnya dan mengaguminya. Arya adalah orang yang cakap.

"Arya, apa tindakan kita selanjutnya?" tanya Darma. Arya sebelumnya mengatakan bahwa mereka tak akan berburu Domba Bertanduk. Apa yang akan mereka lakukan sekarang?

"Kalian akan tahu setelah jam sekolah!" kata Arya sambil tersenyum misterius. Ia telah merencanakan semuanya. Pertama membeli beberapa kristal jiwa untuk mengetas kemampuan bakat mereka dan memulai latihan segera. Arya memiliki taruhan dengan Kirana. Ia harus menjadi iblis petarung perunggu 1 bintang dalam 2 bulan!

Arya melihat ke arah Lestari yang sedang duduk dengan beberapa gadis sambil mengobrol. Bagaimana agar ia dapat dekat dengan Lestari? Bagaimana ia dapat membuat Lestari jatuh hati kepadanya?

Saat Arya memikirkan hal itu, Sekar yang sedang duduk di barisan depan, tiba-tiba berdiri dan berjalan ke arah Arya.

Sekar merupakan satu-satunya gadis di kelas yang memiliki kecantikan, mempesona, dan dapat disandingkan dengan Lestari. Gerak gerik kedua gadis ini akan mengundang perhatian tiap orang di kelas. Karakter Lestari yang lembut. Tak sombong dan menghargai orang lain. Membuat banyak gadis dari keluarga jelata ingin berteman dengannya. Berbeda dengan Sekar, karakternya berasal dari kesendirian dan kaku, membuatnya bagaikan gunung es yang mempesona.

Bahkan seorang gadis tak dapat mendekatinya, apalagi para anak lelaki. Apakah Arya menggoda Sekar?

"Mampus Arya" melihat Sekar berjalan ke belakang, beberapa anak ningrat mulai berdiskusi sambil tertawa. Melihat Sekar yang menghampiri Arya dapat dipastikan ini bukanlah hal yang baik. Tapi, mengapa seorang yang dingin seperti Sekar memiliki hubungan dengan Arya? Jika sesuatu benar-benar terjadi di antara mereka, matahari pasti akan terbit dari barat.

Pencapaian Sekar akan segera tercapai. Jika ada konflik di antara mereka, Arya yang akan dipermasalahkan,

Para anak-anak ningrat telah bersiap dengan pertunjukan yang akan terjadi. Rambut panjang hitam legam menutupi punggungnya. Ia memakai gelang putih giok di pergelangannya, membuatnya semakin cantik dan mempesona. Biasanya, ia memakai jaket yang ketat yang membuatnya nyaman saat latihan. Dengan kecantikannya, jaket itu memiliki karakter unik saat ia memakainya. Namun, hari ini penampilannya berbeda. Ia bahkan tampak lebih cantik. Membuat anak pria tak bisa berpaling setelah melihatnya.

Menjadi lebih cermat dalam berpakaian adalah hal yang baru bagi Sekar.

Arya, Darma, dan Bagas saling bercengkerama saat Sekar tiba di meja Arya. Aura Sekar yang unik dapat terlihat. Saat ia berjalan ke arah ini, Darma dan Bagas berdiri dari kursinya. Sekar biasanya tak ramah, bersikap acuh tak acuh membuat orang menjauh darinya. Mereka berdua merasa khawatir pada Arya.

Sekar menatap Arya saat duduk yang terkadang melirik ke arah Lestari, Sekar merasa kecewa. Hanya ada Lestari di mata Arya. Ia tak menganggap diriku ada.

Semalam, setelah ia dipijat oleh Arya, tubuh Sekar menjadi lebih baik, dan dapat tertidur dengan pulasnya. Pagi ini ia mengunjungi perpustakaan. Ia ingin menemukan buku mengenai teknik Daoyin. Namun, ia sangat terkejut, teknik ini hanya dijelaskan secara singkat di perpustakaan. Dikenal sebagai teknik cheat yang diturunkan sejak masa kerajaan Angin Salju!

Selain itu, teknik cultivation yang dimodifikasi oleh Arya menjadi lebih sempurna. Kekuatan jiwanya menjadi 2 kali lipat hanya dalam waktu satu setengah jam latihan pagi ini. Dampaknya bahkan lebih besar dibanding latihan dalam sehari.

Dalam hati Sekar, Arya sangat misterius dan kuat. Yang membuatnya bangga adalah, ia satu-satunya yang tahu akan bakat Arya! Mereka yang menertawakan Arya adalah orang-orang bodoh! Ia berdiri di samping meja Arya dan menatap Arya, Arya melanjutkan perkataannya dan tertawa seperti tak pernah terjadi sesuatu.

Beberapa anak ningrat melanjutkan diskusi mereka dengan suara yang dipelankan.

"Apakah Arya akan mendapatkan pelajaran dari Sekar?"

"Kekuatan jiwa Arya hanya 5, ia mungkin akan dilempar keluar dari kelas ini!"

"Haha, Arya tak sadar akan posisinya. Setelah ia menyinggung guru Kirana, mungkin ia menggoda Sekar. Hidupnya akan sangat menyedihkan"

Bahkan Darma, dan Bagas begitu gugup menatap Sekar. Mereka tak mengerti mengapa seorang gadis terhormat sepertinya tiba-tiba mendatangi mereka. Mereka berdua mulai mengutuk Arya dalam hati. Arya mencari masalah lagi! Jika Sekar ingin memukul Arya, mereka tidak akan membelanya. Bahkan jika mereka bertiga bersatu, mereka tak akan mampu melawan kekuatan jiwa 78. Sekar akan mencapai tahap selanjutnya segera, mencapai iblis petarung yang sesungguhnya!

Saat ini, bahkan Lestari dan Surya melihat ke arah Arya. Lestari bingung. Ia tak tahu bagaimana bisa Arya menggoda Sekar. Apakah Arya telah melakukan "sesuatu" ke Sekar? Bajingan seperti Arya memang seharusnya diberikan pelajaran!

Semua orang tampak bingung. Mereka melihat Sekar berdiri di depan meja Arya. Arya begitu terkejut.

Ia mengangkat kepalanya dan berkata, "Ada yang salah?"

Ia tak tahu bagaimana cara menyapa Sekar. Ia mulai memikirkan kejadian kemarin. Ia tetap merasa sedikit aneh. Setelah menyapanya, Arya menyadari ia tak sedingin yang orang bayangkan. Dalam hatinya, Sekar seorang gadis yang lembut dan lucu!

Tangan Sekar perlahan-lahan bergerak.

Ia mengambil sebuah bungkusan dari tasnya dan berkata dengan lembutnya, "Ini sarapan yang kubuat untukmu, aku tak tahu makanan kesukaanmu, jadi aku membuat beberapa macam."

Sekar meletakkannya di atas meja.

Apa? Apa yang sedang terjadi?

Seluruh kelas terdiam. Jika sebuah jarum dijatuhkan, bunyinya akan terdengar jelas. Semuanya merasa mereka telah salah dengar akan perkataan Sekar.

Darma dan Bagas bengong dengan kejadian ini, mereka heran dengan mulut yang terbuka lebar bahkan sebuah telur pun dapat masuk ke dalamnya. Mereka tak percaya dengan adegan ini. Sekar merupakan seorang dewi, bahkan jika dibandingkan dengan seluruh gadis cantik di sekolah ini, ia akan menduduki posisi atas. Kecantikan dan perilaku tak ramah membuatnya tak bisa tersentuh. Namun, hari ini, apa yang mereka lihat? Sekar membuat sarapan untuk Arya, bahkan hingga beberapa jenis.

Apakah matahari telah terbit dari barat? Apakah ini mimpi? Semua orang bagai tersambar petir, mereka berdiri bagaikan orang bodoh.

"Ini pasti mimpi, aku harus bangun!" gumam salah satu murid.

"Hsss" beberapa murid juga merasa sedang bermimpi, hingga mereka mencubit diri mereka masing-masing. Namun, kesakitan yang mereka rasakan membuat mereka tersadar.

"Ini tak mungkin!" ungkap beberapa anak ningrat. Mereka tak tahu apa yang sedang terjadi. Mereka tak percaya pakaian dan kelembutan yang Sekar tunjukkan. Awalnya mereka berpikir bahwa Arya akan mendapatkan masalah. Mereka tak pernah menyangka, bahkan dalam imajinasi terliar pun, bahwa Sekar akan memberikan bekal ke Arya! Jika Sekar memberikan sarapan, bahkan makanan untuk babi, mereka tetap melihat itu sebagai sesuatu yang manis.

Sekar tak memperdulikan mereka. Ia hanya ingin menunjukkan rasa terima kasih ke Arya. Ia bahkan tak perduli pendapat mereka tentangnya. Setelah semua ini, ia selalu menjadi serigala yang kesepian. Mereka yang mengejek dan menghina Arya sangat bodoh. Akan ada hari dimana mereka menyadari bahwa pemikiran mereka salah!

Di dunia ini, hanya ia yang tahu bakat Arya! Saat ini, bahkan Lestari dan Surya tercengang. Mereka tak percaya dengan apa yang dilihat. Apa yang terjadi begitu tak masuk akal!

"Bagaimana ini bisa terjadi?" wajah Surya menjadi suram. "Bagaimana seorang gadis sombong seperti Sekar memperlakukan sampah dengan sangat mewah, bahkan mendekatinya?’

Saat ini, Lestari merasakan keingintahuan akan sosok Arya. Lestari dan Sekar menjadi teman dekat saat mereka kecil. Namun, karena penolakan keluarga Sekar, komunikasi antara kedua keluarga menjadi vakum. Sejak saat itu, Ye Ziyun tak pernah memiliki sahabat. Terkadang ia mengingat saat-saat dimana ia bermain dengan Sekar. Ia masuk ke Institut ini setelah mengetahui bahwa Sekar melakukan hal yang sama.

Hanya karena Sekar, Lestari mulai penasaran pada Arya. Alasan apa yang membuatnya mendekati Arya yang tak punya kemampuan apapun? Ia tak mengerti sikap Sekar.

"Bolehkah aku duduk dan makan bersamamu?" Sekar melihat Arya lalu Darma dan Bagas.

Darma dan Bagas melirik Arya, walaupun mereka tak berani berpikiran aneh tentang Sekar, memiliki sosok yang cantik di meja mereka merupakan sebuah pemandangan yang indah.

Arya terdiam sesaat, ia mengangguk dan berkata, "Oke!"

Tanpa mengetahui alasannya, setelah melihat Sekar, ia tak berhenti memikirkan kejadian semalam, kelembutan Sekar, sosok yang sempurna, dengan kulit putih mulus bagaikan giok, membuatnya merasa canggung.

Sekar menyajikan sarapan tersebut. Ada berbagai macam kue di dalamnya. Melihat kue-kue itu membuat mereka lapar. Wanginya menyebar ke seluruh sisi kelas.

"Darma, Bagas, kalian berdua ayo makan!" kata Sekar, sambil melihat ke arah mereka.

Mereka tersanjung saat Sekar menyebut nama mereka. Sosok yang dingin yang sulit berinteraksi, tak lagi terlihat.

"Lalu kami mendapatkan keuntungan karena Arya!" tawa Bagas sambil mengambil salah satu makanan tersebut dan memakannya. Dengan mulut yang penuh dengan makanan, ia bergumam "Enak!"

Melihat tingkah Bagas, Darma tak dapat berkata apapun. Sekar hanya tersenyum. Senyum yang cantik dan mempesona, membuat para murid lainnya terlihat murung. Mereka jarang melihat senyum itu. Dunia mereka seketika runtuh.

Arya mendesah dalam hatinya. Ia berbagi Hidup dan mati bersama Lestari dan mengalami begitu banyak kejadian di masa lalu. Olehnya, hubungannya dengan Sekar hanyalah sebatas pertemanan.

1
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!