NovelToon NovelToon
Selalu Ada Ruang

Selalu Ada Ruang

Status: sedang berlangsung
Genre:Kehidupan Tentara / Lari Saat Hamil / Nikahmuda / Persahabatan / Cinta Seiring Waktu / Romansa
Popularitas:8.7k
Nilai: 5
Nama Author: Bojone_Batman

Persahabatan yang solid dari masa sekolah akhirnya harus berkumpul pada satu Batalyon di sebuah daerah perbatasan karena suatu hal. Situasi semakin kompleks karena mereka harus membawa calon istri masing-masing karena permasalahan yang mereka buat sebelumnya.

Parah semakin parah karena mereka membawa gadis mereka yang sebenarnya jauh dari harapan dan tak pernah ada dalam kriteria pasangan impian. Nona manja, bidadari terdepak dari surga + putri sok tau semakin mengisi warna hidup para Letnan muda.

KONFLIK TINGKAT TINGGI. Harap SKIP bila tidak mampu masuk ke dalam cerita.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Bojone_Batman, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

24. Situasi yang membuat pusing.

"Habiskan air kelapanya, biar kamu cepat sadar..!!" Kata Bang Arben.

"Jangan mendem lagi, Ric. Saya tau bagaimana perasaanmu saat ini. Tapi.. Kalau terus seperti ini, kamu hanya akan menambah masalah baru. Percayalah, kalau sampai istrimu menangis, hanya sesal yang akan kamu petik, saya tidak bisa bilang Kinan 'terlanjur' hamil. Tapi........." Bang Rama sampai menggantungkan ucapannya.

"Saya paham. Mulai sekarang, saya akan mencoba mengajak Kinan bicara. Saya juga tidak ingin terjadi sesuatu dengan Kinan dan kandungannya." Jawab Bang Rico.

...

Malam ini, Bang Rico menghampiri Kinan di kamarnya. Hatinya patah, remuk dan hancur melihat Kinan terbaring tanpa saya. Sekujur tubuhnya lebam.

Sungguh memang kini rasa sesal memenuhi hatinya. Ia tak habis pikir dengan dirinya sendiri yang bisa sekasar itu memperlakukan seorang wanita. Kini pasti Kinan sangat ketakutan menatap dirinya.

Beberapa saat kemudian Kinan mulai sadar. Benar saja, istri nya itu begitu ketakutan tapi mencoba berani di hadapannya.

"Maas.. Ehm.. A_bang.. Abang sudah nggak apa-apa?" Tanya Kinan lirih.

"Abang baik-baik saja, seharusnya Abang yang tanya.. Bagaimana keadaanmu?? Kamu pasti benci melihat Abang seperti ini."

Kinan menggeleng pelan. "Kinan tau posisi Abang serba sulit. Maaf, Kinan merepotkan sudah Abang. Kinan hanya minta satu hal dari Abang, tolong ijinkan Kinan beberapa bulan saja mendampingi Abang, selebihnya.. Kinan janji akan pulang menjelang anak ini lahir, Kinan akan pergi dari hidup Abang, menjadi adik yang akan selalu mendo'akan Abangnya di manapun ia berada. Begitu pula dengan Abang, tolong do'akan keponakan mu ini lahir dengan selamat tanpa kurang suatu apapun."

Untuk kedua kalinya Bang Rico kembali syok. Jantungnya bagai tersambar ribuan petir. Ia tidak menyangka gadisnya ini sudah begitu berbeda. Entah apa yang terjadi pada hatinya, sakitnya berkali lipat ia rasakan.

'Inikah hukuman ku?? Bahkan sekarang kamu menolak ayah dari anakmu????'

\=\=\=

Kinan tidak bersedia saat Bang Rico mengajaknya melaksanakan pengajuan nikah. Hal ini membuat Bang Rico pusing tujuh keliling.

Hidupnya selalu menemukan Kinan yang bersikap datar dan dingin namun selalu menyiapkan segala kebutuhannya tanpa ada yang terlewat.

Siang ini Bang Rico bersandar lelah usai korve markas.

"Kinan sudah mau kau ajak pengajuan??" Tanya Bang Sanca.

"Belum. Tapi aku sudah mengajukannya sendiri." Kata Bang Rico.

"Apa ini tandanya, sudah mulai ada rasa??" Bang Arben pun ikut penasaran.

"Dari awal kan memang Rico sudah ada rasa, Ben. Dianya saja yang tidak mau mengakui. Sekarang dia baru kelabakan karena Kinan menolaknya." Imbuh Bang Rama. "Ada yang salah dari analisaku, Ric???" Ucapnya mengarah pada Bang Rico.

Bang Rico menghisap rokoknya lalu menghembuskannya asal. "Yaaa.. Kira-kira begitu lah, Kang. Semua yang ku butuhkan selalu ada tapi Kinan mulai irit bicara, menghindarku setiap saat, bahkan setiap malam Kinan sudah menutup pintu kamarnya, jadilah aku tidur di ruang tamu."

"Kan ada kamar sebelah, kenapa lu tidur di sofa??? Ngarep bisa sayang-sayangan sama Kinan???? Eehh.. Ingat, lu punya bini cantik bahe*ol begitu malah lu gamparin sampai babak belur, sekarang lu minta sayang-sayangan??? Agak miring lu yaa..!! Jangan harap dia bisa semudah itu takhluk." Kata Bang Garin yang membantu mengevaluasi seluruh berkas data diri Kinan. "Samperin, sergap, selesaikan, kebelet kan lu???"

Para sahabat seketika kesal, rasanya ingin langsung menghajar Bang Garin saat itu juga.

"Tapi nggak salah juga sih, memang itu caranya biar Kinan mau balik lagi." Imbuh Bang Jay.

"Eehh moncong lele. Kau pikir gampang ngebujuk Kinan yang sudah trauma di gamparin Rico. Setidaknya Rico harus merayunya dulu." Sambar Bang Arben.

"Dia mana bisa?" Kata Bang Sanca.

"Pentingkah sebuah rayuan?? Yang aku butuhkan hanya mau sama mau." Jawab Bang Rico.

Mereka langsung saling pandang mendengar celetukan Bang Rico, jelas sekali watak Bang Rico memang kaku tingkat dewa, dingin bagai es kutub utara.

"Kau jangan keterlaluan ya, Ric. Apa salahnya merayu istri sendiri, harga dirimu juga tidak akan runtuh karena kamu merayu." Ujar Bang Rama kesal sendiri.

Bang Rico mendesah berat. "Aku tidak biasa merayu, aku sukanya di rayu."

Para sahabat akhirnya melipat kedua tangan di depan dada. Tatapannya membuat Bang Rico bersikap waspada.

"Kenapa??? Ada yang salah???" Tanya Bang Rico menatap wajah sahabatnya satu persatu.

"Kau ini....." Bang Garin sungguh ingin menghajar Bang Rico sampai babak belur. "Apa Tuhan menciptakan makhluk sekaku ini untuk menguji kesabaran orang lain???"

"Kamu dan Rico sama parahnya..!!!!" Bentak. Bang Rama dan Bang Arben bersamaan.

.

.

.

.

1
Tanti
haduuuhhh.....gek piye iki....aq ae sing moco ae melu ketar ketir...tp penasaran😄😄 lanjut mba Nara
Maysuri
kok aq yg dag dig dug y,gimana kalau nanti ketemu am bang rico ini si kinan membayangkannya aj aq dah serem.....🤭🤭
dyah EkaPratiwi
ketemu nanti gmn ya
dyah EkaPratiwi
sehat2 debay, lancar lahirannya
Maysuri
engk terasa dah mau lahiran aj si nira...semangat mbak nara💪💪
Dwi Juteck0204
msh penasaran Mbk Nara
tetap💪💪🙏
Tanti
pagi pagi udah deg degan lho ini mba Nara🤭🤭
Tanti
syukurlah Kinan, kamu dikelilingi orang baik dan aman dr ancaman bahaya...
Aduuh...piye to bang Ric....🥹
lanjut mba Nara
Ella
Semoga kalian cepat bertemu yah Dinda sm bang riko
Tanti
apakah ini tanda-tanda???
Tanti
disana akan lebih aman.tp....kasian bang rico
kalea rizuky
Rico ttep aja glblok hanna ini kayak lacur mungkin bukan anak mu rik
kalea rizuky
dinda kayak bocah pdhl bukan anak SMP heran
Bojone_Batman: Pengennya yang dewasa kah kak?
total 1 replies
kalea rizuky
dinda ini kebanyakan drama lebay g kayak fia ma dira yg bisa menyesuaikan
kalea rizuky
dinda ini kok menye2 ya.
Bojone_Batman: Please..!!
total 1 replies
Maysuri
untungnya ketemu orang baik,kalau ketemu ama orng jahat abiss tu wasalam.....semangat mbak nara 💪💪
Tanti
🥹🥹bingung mau komen apa huaa😭😭
Tanti
Tambah seru aja ni cerita mba Nara👏👏
Ella
Jalur Prestasi🤣
Ella
Sa cAri mba nara d karya yg satunya tp tdk ada yg terbaru🤣...Sa mampir d sni..Semangat Mba Nay..Slam dr Sorong papua🙏
Bojone_Batman: Hai kak. Salam kenal ya🥰😘
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!