NovelToon NovelToon
Kehidupan Kedua Setelah Kematian

Kehidupan Kedua Setelah Kematian

Status: sedang berlangsung
Genre:Kultivasi Modern / Kelahiran kembali menjadi kuat / Sistem / Reinkarnasi
Popularitas:4.9k
Nilai: 5
Nama Author: Yoe69

Seorang pemuda yang tewas dalam kecelakaan dan berpindah tempat ke sebuah dunia baru yang penuh dengan kekacauan karena Monster yang menyerang dunia itu.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Yoe69, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

14. Gadis yang terus menggoda.

Beruntung di saat Xiao Long beraksi tadi dia mengenakan pakaian terbangunnya yang terbuat dari beberapa perlengkapan seperti pakaian pelindung dada dan celana yang terbuat dari kulit Orc dan tapir punggung perak serta pakaian berwarna hitam yang bertolak belakang dengan apa yang Xiao Long kenakan saat ini.

Saat ini Xiao Long menggunakan pakaian cerah berbentuk kemeja berwarna putih tulang dengan celana hitam serta dengan jaket kulit. Xiao Long yang mendapati sebuah pakaian tempur di tas penyimpanan para Orc yang sudah di bunuhnya mengetahui jika pakaian tempur itu bisa bisa dipakai seketika hanya dengan memikirkannya begitu juga saat melepasnya.

Pakaian tempur yang memiliki masker anti racun yang sepertinya memang di khususkan dipakai oleh para pembunuh seperti pria bercadar yang menyerang mall tadi. Xiao Long tidak tahu jika pakaian itu milik seorang pembunuh terkenal yang tidak sengaja terbunuh di gua kelelawar saat menjalankan misinya, pria pembunuh itu terbunuh oleh pria pemilik kristal hitam bertitik perak yang Xiao Long serap kristalnya.

Xiao Long memperhatikan sekitarnya dimana ada beberapa orang yang memiliki aura yang dia kenali sebagai kelompok bercadar yang menyerang wanita di dalam mall. Setelah cukup lama memperhatikan orang orang itu hingga semua orang orang itu menghilang sepenuhnya Xiao Long baru menghubungi Bing Ling Hua untuk menanyakan keberadaan mereka.

Xiao Long memacu motornya menuju tempat dia meninggalkan ketiga gadis itu untuk membantu Ling Ling, sebuah panggilan grup muncul di kaca helm Xiao Long yang sedikit membuat Xiao Long terkejut karena kemunculan mendadak banyak orang itu. Lie Han dan Ling Ling dengan senyum lebar mengatakan jika kelompok mereka di undang oleh wanita yang ternyata pemilik serikat terbesar yang menaungi banyak terbangun.

Wanita itu berselisih dengan serikat lain hanya karena dia tidak ingin menjadi wanita pemilik serikat itu, sejak saat itu pria pemilik serikat saingan wanita itu selalu mencari cara untuk bisa menaklukkan wanita itu dengan berbagai cara yang kotor termasuk menyewa para pembunuh. Jika pria itu tidak bisa memiliki wanita saingannya, maka dia akan memastikan tidak akan ada yang bisa untuk mendapatkan wanita itu tidak perduli siapa orangnya.

Xiao Long hanya menyanggupi permintaan itu dan menanyakan tempat perjamuan untuk kelompok mereka dilakukan yang ternyata masih satu komplek dengan tempat Xiao Long membeli Villa barunya. Mereka tiba di apartemen mereka dan kedua orang tua mereka menyambut dengan perasaan cemas karena mereka melihat berita di televisi tentang kejadian yang terjadi di mall terbesar di kota itu.

" Kami tidak apa apa. ibu... Ayah... Kami sudah keluar dari mall itu disaat kejadian itu berlangsung... Hanya saja karena kemacetan di jalan membuat kami sedikit terlambat pulang..." Ucap Xiao Long menenangkan kedua orang tuanya yang segera ditimpali adiknya bahwa semua yang dikatakan oleh Xiao Long benar adanya.

Hati Xiao Long menghangat karena perhatian kedua orang tua Xie Long yang mengingatkan dirinya dengan suster yang merawat dirinya mulai dari kecil di panti asuhan tempatnya dibesarkan. Setelah mengobrol sebentar, Xiao Long memutuskan untuk kembali ke kamarnya dan beristirahat karena malam ini terasa sangat panjang untuknya.

Namun di saat dia baru saja merebahkan tubuhnya, Bing Ling Hua menelepon dirinya yang membuat Xiao Long harus terbelalak karena panggilan telepon video itu memperlihatkan Bing Lin Hua yang hanya mengenakan pakaian tidur yang cukup tipis dan memperlihatkan tubuh indahnya, kulit putih bersih yang terlihat seperti salju dengan Bibir merah dan mata berwarna biru besar yang indah.

" Aku hanya ingin kau temani sebentar sambil membahas misi yang akan kita kerjakan besok hingga aku mengantuk... Semoga kau tidak berkeberatan.." Ucap Bing Ling Hua dengan senyum menggoda sambil menggosokkan lotion ke kaki indahnya.

Pemandangan itu membuat Xiao Long tergagap, meski Xie Long sudah sering melakukan itu dengan Liu Ming, namun bagi Xiao Long ini adalah pertama kali dia melihat pemandangan seperti itu. Itu membuat tubuh Xiao Long sedikit menghangat dan pikirannya berputar tak menentu, dia hampir tidak bisa mengikuti pembicaraan gadis itu yang hanya melihat ke arah Xiao Long dengan senyum nakal dan menggoda.

Setelah telepon itu selesai Xiao Long justru tidak dapat memejamkan dirinya karena selalu teringat adegan yang sedikit berlebihan untuknya yang tadi sudah diperlihatkan oleh Bing Ling Hua. Karena dia yang tidak bisa memejamkan mata karena selalu teringat bayangan tubuh gadis itu yang menggoda, Xiao Long memutuskan melihat lihat jarahan dari para pria bercadar tadi.

Banyak buku ketrampilan yang dia dapat selain tumpukan uang yang sangat banyak hingga jutaan Chynan dan beberapa senjata tingkat atas serta ratusan pisau lempar yang sangat tajam berkualitas baik. Xiao Long segera mengemasi yang dan juga pisau pisau itu sebelum kemudian menyerap buku ketrampilan yang didapatnya meski sebagian adalah buku yang sama.

Namun ternyata bisa membuat keterampilan yang di miliki Xiao Long meningkat, kecepatan dan juga persembunyian Xiao Long kini setara dengan para terbangun lvl 2 yang memiliki kristal sempurna. Selain itu ada sebuah ketrampilan yang jika Xiao Long menyerang dari belakang secara tiba tiba membuat serangannya menjadi serangan vital yang membuat seekor monster kehilangan kesehatannya sangat banyak bahkan tewas hanya dalam satu serangan.

Malam berlalu dengan cepat dan pagi datang dengan cepat, Xiao Long membuka matanya dan dia tersenyum senang karena banyak kemampuannya yang kini sudah meningkat terutama kecepatan dan kemampuan menghilangnya. Xiao Long sama sekali tidak merasakan lelah sama sekali meski semalam dia duduk bersila di lantai, Xiao Long segera bersiap untuk mandi dan pergi menemui Bing Ling Hua.

Di saat sarapan itu Xiao Long mengeluarkan sebuah map berisi serifikat villa yang sudah dibelinya dan juga kunci villa itu, Xiao Long juga memberikan kartu khusus yang di berikan oleh pihak pengelola villa sebagai ijin masuk kawasan villa itu. kedua orang Xiao Long hanya terbengong melihat serifikat itu karena mereka tidak mengira Xiao Long akan membeli villa setelah 3 hari terbangun.

" Ayah dan ibu jika bisa coba lihat rumah baru kita... Manager Sie akan mengantar kalian berdua untuk melihat lihat villa itu... Kita akan pindah kesana jika semua sudah siap untuk pindah... Kedepannya kita tidak perlu dipusingkan dengan uang sewa apartemen lagi..." ucap Xiao Long dengan senyum di bibirnya.

Kedua orang itu hanya bisa mengangguk dengan canggung dan juga penuh kebingungan, sedangkan Xie Hua bersorak gembira karena dia akan memiliki rumah baru di tempat yang indah. Apa yang dikatakan oleh Xiao Long kemudian semakin membuat kedua orang tuanya tertegun tak percaya di saat Xiao Long kembali memberikan satu amplop berisi uang 2 juta agar ayah ibunya membeli mobil baru dan menyimpan mobil lama yang dibeli dengan keringat ayahnya itu.

" Kau jangan iri... Kakak akan membelikan kau mobil jika kau sudah cukup usia untuk memiliki surat ijin... Sekarang sekolahlah dengan baik dan jangan pikirkan apapun... Sebagai pengganti mobil kakak akan belikan kau ponsel baru..." Ucap Xiao Long yang membuat Xie Hua segera memeluk kakaknya dengan erat dan memuji kakaknya adalah kakak terbaik yang membuat Xiao Long tersenyum dan mengelus kepala adik perempuannya itu.

Xiao Long segera mengantar sang adik kesekolahnya sambil berjanji akan mengajaknya melihat villa baru mereka setelah pulang sekolah yang membuat sang adik sangat bahagia. Mereka tiba di sekolah Xie Hua dan ternyata Bing bersaudari sudah ada di sana dan segera menyapa kedua kakak beradik itu, Liu Bing segera mengajak Xie Hua masuk ke kelasnya setelah menyapa Xiao Long.

Bing Ling Hua kemudian berjalan mendekat ke arah Xiao Long yang masih ada di atas motornya yang membuat pemuda itu menatap heran terutama di saat dengan santainya gadis itu menaiki boncengan Motor Xiao Long. Xiao Long yang terkejut segera melihat ke arah gadis itu yang hanya tersenyum manis sambil mengeluarkan helm dari tas penyimpanan di punggungnya.

" Aku sudah meminta sopir keluarga untuk pulang... Aku akan naik motormu untuk bisa ke gerbang 7... Sebaiknya kita bergegas karena anggota tim yang lain pastinya juga sudah tiba di gerbang 7 sebentar lagi..." ucap Ling Hua sambil dia mengenakan helm sportynya yang berwarna pink juga.

Xiao Long hanya bisa mendesah tak berdaya dan segera menjalankan motornya menuju ke gerbang no 7 perburuan, Ling Hua memeluk Xiao Long yang membuat jantung pemuda itu berdebar debar selama perjalanan itu namun Ling Hua justru tersenyum melihat sikap canggung Xiao Long dari balik helmnya. Tak berapa lama kemudian mereka akhirnya tiba di gerbang 7 dimana di balik temboknya berisi tempat penuh dengan bangunan rusak yang dipenuhi banyak moster mirip orc namun berbadan lebih besar dan tinggi.

Makhluk itu memiliki empat tangan dan ekor berdiri, di beberapa bangunan memiliki tanaman mirip nanas dengan buah berbentuk buah naga sebagai buahnya. Buah itu berkhasiat untuk membuat beberapa obat penyembuh untuk banyak penyakit, namun para monster yang tinggal disana sangat kuat yang membuat permintaan mengambil buah itu sangat banyak namun tidak ada yang mengambil misi itu.

Begitu tiba di dekat pos penjagaan di gerbang itu, ada empat orang yang sudah bersiap di dekat pos itu dengan beberapa jenis senjata ada di punggung mereka, Bing Ling Hua yang sudah turun dari boncengan motor Xiao Long segera saja menyapa keempat orang yang ada di sana yang ternyata adalah teman teman Bing Ling Hua.

1
Sayidina Ali
author bajingann. kanapa namanya harus long semua bikin pusing kepala🤣🤣🤣🤣. gantilah thorr. kimaa🤭🤭🤭🤭
Yoe69: Makasih sarannya... Nanti akan saya perbaiki...🙏🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
Ofu Madu
👍
Yoe69: Terima kasih dukungannya...🙏🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
ellyna munfasya
UPP lagi thorrr😤
Yoe69: Terima kasih dukungannya.. ditunggu ya...🤩🤩🤩🤩🤩
total 1 replies
ellyna munfasya
update lagi minnn💪
Yoe69: Terima kasih dukungannya ya...😊😊😊😊😊
total 1 replies
anggita
Xiao Chen.. Xie Hua😘
anggita
Liu Mei... penggoda😑
anggita
ikut ng👍like aja+iklan👆moga novelnya sukses.
Yoe69: Terima kasih atas like dan komen serta dukungannya ya....🤩🤩🤩🤩🤩
total 1 replies
Aisyah Suyuti
menarik
Yoe69: Terima kasih komentarnya...🙏🙏🙏🙏🙏
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!