NovelToon NovelToon
Istri Kecil Tuan Muda

Istri Kecil Tuan Muda

Status: tamat
Genre:Cintapertama / Nikahmuda / Tamat
Popularitas:463.5k
Nilai: 5
Nama Author: Litle Bear♡

CEO muda yang sudah mati rasa sehingga bersumpah untuk tidak lagi mengenal cinta kini dia sendiri yang melanggar sumpahnya karena bertemu dengan gadis kecil yang merupakan anak dari seorang tukang parkir di perusahaannya.

Lalu bagaimanakah caranya agar mereka bisa bersatu?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Litle Bear♡, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

17

Jujur Keisya sakit hati mendengar tuduhan Fitri terhadapnya, padahal ini semua bukan salah Keisya sepenuhnya kan, ini juga bukan karena kemauannya.

"Kenapa kak Fitri harus menyudutkan aku seperti itu?" Air mata Keisya berlinang membasahi pipi mulusnya. Keisya ingin menenangkan diri dan cara Keisya adalah sholat sunnah dua rakaat. Keisya menuju kamar mandi untuk mengambil wudhu kemudian balik lagi ke kamar. Karena jam masih menunjukkan pukul 10 jadi Keisya memutuskan untuk sholat dhuha.

Selesai sholat Keisya tak henti hentinya memanjatkan doa pada yang maha kuasa. Keisya berdoa agar rencana ataupun kegiatan yang ia lakukan kedepannya selalu dilancarakan tanpa ada halangan. Keisya memohon agar selalu dijauhkan dari hal-hal negatif yang bisa mencelakakan dirinya maupun keliarganya. Keisya juga berdoa untuk Fitri agar ia bisa paham susahnya ada di posisi Keisya, Keisya tidak sepenuhnya bahagia selama ini.

"Semoga kak Fitri bisa merubah sifatnya dan tidak pernah menyalahkan semuanya padaku dan semoga kak Fitri selalu bertemu dengan takdir yang baik, Aamiinn." Keisya menutup doanya dan segera membereskan perlengkapan sholatnya. Baru saja Keisya merebahkan tubuh diatas kasur, tiba-tiba hp tombol milik Keisya berbunyi. Tertera nama Vina sahabatnya disana.

"Vina? Sudah lama sekali tidak ada kabar? Ada apa ya tiba-tiba telpon?" tanpa pikir panjang Keisya mengangkatnya.

"Halo Vina?"

"Aaaaa Keisya gue rindu banget sama lo. Gue ada pertanyaan penting buat lo dan ada kabar bahagia juga yang mau gue bagi," suara cempreng Vina membuat Keisya segera menjauhkan hp nya.

"Kei beneran lo mau nikah sama Vino Arkani Pratama yang terkenal itu?" Vina langsung to the point.

"K-kok kamu bisa tau Vin?" tanya Keisya.

"Yaelah masa gitu doang gue gak tau, beritanya udah kesebar dimana-mana kali, awalnya gue mau hubungin lo pas gue dapat beritanya tapi hari itu gue lagi sibuk bikin skripsi," jawab Vina.

"Kamu udah diterima kuliah di Universitas itu?" tanya Keisya antusias.

"Iya alhamdulillah diterima. Tapi tau nggak gara-gara mikirin lo gue jadi gak fokus bikin skripsi," Vina terdengar cemberut. Keisya tertawa.

"Jadi gimana? Kapan pernikahan lo sama Tuan Vino?"

"Katanya sih minggu ini."

"What? Secepat itu?"

"Yah gak tau deh, aku cuma nurut aja."

"Lo gak ngundang gue ceritanya nih?"

"Dateng aja kapanpun kamu mau, undangan buat kamu khusus," kekeh Keisya.

"Insya Allah gue sempatin buat datang, soalnya lagi masa-masa sibuk nya disini."

"Iya deh yang paling sibuk. Selamat ya kamu udah diterima di Universitas impian kamu, jadi iri. Padahal aku juga pengen kuliah seperti kamu tapi takdir berkata lain mungkin ini yang terbaik buat aku kedepannya," Keisya terlihat sendu.

"Hey come on, ini juga sudah dua kali lebih baik lho. Menikah itu tidak seburuk yang kamu pikirkan, kuliah setelah menikah juga kan bisa?" Vina berusaha menenangkan.

"Kalo masalah itu tergantung bagaimana orang tuaku besok."

"Udah dulu ya Kei, gue harus buat tugas soalnya harus dikumpulkan besok. Bye Keisya, gue sayang sama lo besok ketemu ya hihi. Assalamualaikum."

"Waalaikumussalam." Keisya menaruh hp nya diatas meja kemudian mulai membaringkan tubuhnya dan mulai tertidur lelap.

Keisya terbangun karena suara adzan yang berkumandang, maklum rumah Keisya deket masjid jadi bisa terdengar dengan jelas. Keisya memperhatikan jam dinding yang menunjukkan pukul 12:30. Dia cepat-cepat menuju kamar mandi untuk mengambil wudhu dan melaksanakn sholat dzuhur. Selesai sholat ia ke warung untuk membantu ibu nya disana.

"Kei kamu sudah bangun? Tadi ibu berniat bangunin kamu tapi gak tega soalnya kamu tidur pulas sekali."

"Ibu sholat saja biar Keisya yang jaga warung."

"Ya sudah. Ibu ke dalam dulu."

Keisya duduh di kursi sambil menatap kosong ke depan.

"Dek, beli kangkung sama wortelnya dong," kata wanita paruh baya yang merupakan tetangga Keisya tapi Keisya tidak terlalu mengenalinya.

"Oh iya Buk. Kangkung nya berapa ikat sama wortelnya berapa biji?"

"Kangkung dua ikat saja sama wortel tiga, totalnya berapa dek?"

"Totalnya sebelas ribu saja Buk," jawab Keisya seraya menyerahkan belanjaan ibu itu.

"Ini uangnya, terma kasih."

"Terima kasih kembali."

Sementara itu di perusahaan Vino. Handphone diatas meja kerjanya terus berdering dari tadi. Karena terganggu dia segera mengangkatnya.

"Saya sibuk sekarang tolong jangan ganggu saya," ucapnya dingin.

"Kapan kamu kesini Vino? Vilia sudah sangat ingin bertemu denganmu," sambut Erland diseberang sana.

"Saya tidak bisa sekarang."

"Tolong lah sebentar saja Vino. Vilia mengamuk dari kemarin karena kamu tak kunjung datang, om mohon kali ini saja," Erland mencoba meminta belas kasih Vino.

Vino sungguh benci dengan orang yang memelas seperti Erland.

"Baik saya akan segera kesana."

"Terima kasih Vino, kami akan menunggumu."

Vino menutup percakapan dan langsung menghubungi Aldi.

"Urus perusahaan satu jam ke depan. Saya pergi sebentar."

Vino turun ke lobi dan menuju meja resepsionis.

"Jika ada klien yang datang suruh saja tunggu di ruangan meeting, saya tidak akan lama."

"Baik Tuan."

Mobil Vino melaju sangat kencang menuju alamat yang sudah tidak ingin ia datangi lagi tapi keadaan memaksanya untuk kesana.

Rumah itu masih sama dengan yang dulu namun tidak seindah dulu rumah ini lebih mirip rumah hantu karena sudah seperti tidak terawat selama bertahun-tahun. Banyak rumput yang tumbuh di tembok rumah bagian belakang tanaman sudah habis rusak, pohon-pohon gundul, sudah seperti tidak ada kehidupan dalam rumah ini.

Vino mendekati pintu yang tertutup rapat, baru saja ia ingin menyentuh bel, pintu sudah terbuka dan menampakkan seorang lelaki paruh baya dengan rambut acak acakan.

"Selamat datang Vino hahaha. Om senang sekali karena kamu bersedia memenuhi panggilan Om. Ayo om antar ke kamar Vilia dia sudah menunggu kamu disana, Vilia pasti senang melihat kedatangan kamu," Erland berjalan di depan Vino.

"Saya tidak akan lama disini, saya hanya akan melihat keadaan Vilia dan langsung pulang."

"Hey kenapa terburu-buru?"

"Saya ada rapat penting."

Mereka sudah berdiri di depan kamar Vilia. Warna cat pintu nya sudah luntur, 'kenapa keadaan rumah ini tidak seperti dulu?' gumam Vino. Erland menyentuh knop pintu kemudian memutarnya, saat pintu terbuka tampaklah seorang perempuan yang dulu menjadi sumber kebahagiaan Vino, Vino ingat dulu wajah itulah yang dilihatnya jika sedang depresi atau stress sehingga membuatnya semangat lagi tapi sekarang pesona wajah nya seakan redup tak secerah dulu. Vino begitu prihatin dengan keadaan Vilia yang dirantai tangan dan kakinya, rambutnya acak acakan, suasana kamarnya pun sudah seperti kapal pecah banyak barang berserakan dimana mana.

"Vino? Kamu Vino kan? Ini Vino kan?" tanya Vilia dengan suara tertahan, walaupun Vilia stress tapi dia masih mengenal dengan jelas wajah Vino maklum lah Vilia begini karena ditinggal Vino. Perlahan Vino menghampiri Vilia.

"Vino kamu kembali? Kamu kembali untukku kan? Kamu janji ya jangan tinggalkan aku lagi, aku sangat tertekan tanpa kamu Vino, tidak ada yang membuatku seperti ini selain kamu jadi jangan pernah lagi pergi dariku," ujar Vilia tidak bisa menyembunyikan perasaan bahagia yang memenuhi otaknya. Vilia ingin memeluk Vino sekarang juga sampai dia menarik-narik tangannya dari rantai dan berteriak.

"Lepaskan aku. Aku ingin memeluk kekasihku, Papa lepaskan aku sekarang!" perintahnya pada Erland dengan tatapan tajam.

"Maafkan Papa Vilia, Papa tidak biaa karena nanti kamu akan kehilangan kendali lagi," jawab Erland pasrah, dia juga tidak mungkin melepaskan rantai nya nanti Vilia akan menerkam Vino dan tidak akan pernah membuatnya lepas.

"Tidak Pah. Papa tidak lihat sudah ada Vino yang ada didepanku aku tidak mungkin lepas kendali, Vino kan datang untuk menemaniku disini untuk selamanya, benar kan sayang?" Vilia meminta kepastian.

"Maaf Vilia saya harus pergi sekarang. Saya rasa sudah cukup saya berada disini. Saya pamit dulu, semoga dengan kedatangan saya kamu cepat sembuh dan bisa beraktivitas seperti biasa lagi," Vino menyentuh puncak kepala Vilia lembut lalu bergegas pergi. Vino tidak tahan berada disana karena setiap melihat Vilia kenangan indah mereka mulai menghantui pikiran nya, Vino tidak ingin mengingat itu lagi selain itu Vino juga tidak tega melihat keadaan Vilia.

"Terima kasih untuk ketersediaan kamu mau datang kesini Vino," ucap Erland setelah berada diluar rumah.

"Tidak perlu berterima kasih. Jaga Vilia sampai dia sembuh. Saya pamit sekarang."

1
R3Fresh
Sekelas CEO yang katanya perusahaan terbesar di dunia nggak punya tim keamanan khusus.. untuk hal ngehack IT pun harus hubungi teman sang asisten..
perusahaan menengah saja punya tim cyber IT Thor.
_nfiazhri♡: iya nanti di perbaiki 🤣
total 1 replies
R3Fresh
hamil?
unboxing satu hari menjelang ke jepang.
di jepang cuma seminggu.
besoknya kerumah Keysa..
trus dah hamil aja cuma nggak sampai 2 Minggu?
tolonglah baca literatur Thor
R3Fresh: yahh.. bukannya kakak yang mentor?
pertemanannya para novelis semua 😁
Natha: bener juga sih, selalu halunya novel tetap saja baru dicas seminggu sudah dua garis merah saja.
tapi hati hati komen kak. kebanyakan penulis sekarang Anti kritik.
bagaimana kabarnya akun mentor para novelis kakak?
total 4 replies
R3Fresh
nggak sinkron Thor..
gedung kecil tapi luas...
R3Fresh
ini kan di Jepang Thor.
mana ada pihak hotel berpikir begitu untuk hotel berkelas internasional..
lagian disana emang negara free 😁
_nfiazhri♡: maklumi yaa
total 1 replies
R3Fresh
Ngapain ke bagasi Thor?
trus mobil apa yang ada dalam bagasi?
Garasi x Thor 😁
R3Fresh
kok bisa dikatakan dendam Thor?
yang salah pihak mereka 🤔
R3Fresh
Ampun Thor..
sebaiknya perbanyak cari literasi jika kurang faham..
baru tamat SMA, baru masuk kuliah sudah skripsi?
skripsi itu adalah tahap terakhir dalam masa kuliah yang nantinya dipertanggung jawabkan dalam sidang skripsi strata satu atau S1.
R3Fresh
dari kediamannya ke kantor, trus ke rumah bos.. sempat singgah makan pecel.. cuma 10 menit lebih?🤔🤣
makan doang sudah butuh waktu sepuluh menit lebih Thor..
harap diperhatikan detail nya
R3Fresh
kalau baru kenal.. harusnya cukup cantik sekali.. nggak pake hari ini, berarti sudah kenal sebelumnya
R3Fresh
periksa data semua karyawan?
perusahaan terbesar didunia karyawannya bisa puluhan ribu lho Thor..
itu tugas bagian SDM dan HRD..😁
tepar kalau CEO urus karyawan juga
R3Fresh
Ruangan ceo biasa lantai paling atas..
jika perusahaan terbesar didunia.. berapa puluh lantai tuh..
kelihatan ya orang di parkiran..
saran.. sebaiknya cukup perusahaan besar atau terbesar di daerahnya
R3Fresh
20 meter mungkin Thor..
kalau 2 meter sih cuma sekitar 3 langkah..
itungannya tetap didepan perusahaan
_nfiazhri♡: bner dah tuh 2 meter ga smpe masuk gedung mksdnya
total 1 replies
SVJ official
season 2 ya anak anak mereka
_nfiazhri♡: tunggu ya bun🤗
total 1 replies
Miss Lim
3 meter itu cm 6 langkah aja kakak...
mngkn 300 meter?itu lebih masuk akal.
_nfiazhri♡: hahah, 30 harusnya ituu lupa taruh kata puluhannya😁
total 1 replies
Humaira Angel
suka bagus kok
𝕮𝖑𝖆𝖗𝖊𝖙𝖙𝖆💅
baper banget dengan novel ini🥹❤️‍🩹
_nfiazhri♡: terima kasih😍🤗
total 1 replies
dede mbo
agak agak gmna ya aktor utama nya haha
_nfiazhri♡: iya, g ush baca klo g suka. Simple kan😇
total 1 replies
Nenk usy
yuk lah dukungmerek ber2 biar jdian
Queen ATIFAH👑
jd pengen nasi goreng kannn
Bila Bila
Luar biasa
_nfiazhri♡: thanks🤗🤎
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!