NovelToon NovelToon
Make You Love Me

Make You Love Me

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / CEO / Pernikahan Kilat / Cinta Paksa / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:3.5k
Nilai: 5
Nama Author: Queenmafia

"Anindira seorang wanita yang kehidupannya begitu sempurna, ia sangat cantik, berkulit putih bersih dan karir yang begitu bagus, tetapi satu yang tidak ia punya yaitu CINTA."

"Akan tetapi semua berubah ketika ia bertemu seorang lelaki tampan, gagah, berwajah indo-amerika, lelaki dingin juga tak tersentuh oleh seorang wanita. "

Dapatkah dira menakluk kan hati nya ? Hati yang begitu dingin dapatkah meleleh dengan seorang dira ? Bagaimana kisah selanjutnya, yuk ikuti kisah cinta mereka.

"CINTA KU YANG AKAN MEMBUATMU JATUH CINTA. "

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Queenmafia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Part 15

Di ruangan dira sendiri masih kepikiran tentang kedatangan sang mantan yang secara tiba tiba, karena setahu dira, nova pergi keluar negeri setelah gagal pertunangan dengannya.

Dira yang terlalu fokus dengan pikirannya, sampai sampai ia tidak tahu jika mikha sudah berada di sampingnya dan menepuk pundaknya.

"Hai.. mikir apa bu boss? Serius amat." ucap mikha sambil terkekeh pelan

"Kamu ini kha, bisa nggak sih kalau masuk ke ruanganku itu ketuk pintu dulu, bukan tiba tiba udah ada di dalam aja." ujar dira dengan rasa sebal karena ulah sahabatnya sekaligus sekertarisnya

Dan mikha langsung menjawab ucapan dira karena nggak terima di tuduh tidak ketuk pintu dulu "hai .. Hai.. aku sudah ketuk pintu sebanyak tiga kali tau, kamunya aja yang lagi asyik melamun."

"Enak aja, siapa juga yang melamun." balas ucapan dira

"hmm baiklah." ucap dira sambil duduk di depan dira

Dira menatap mikha dengan serius, sedangkan mikha hanya mengerutkan keningnya sambil menggerakkan kepalanya maju "why?"

"kamu kenapa nggak bilang kalau dia sekarang sedang lagi di indonesia". Ucap dira

" Dia? Apa yang di maksud nova?" Batin mikha

Dan dira yang melihat reaksi mikha yang hanya diam saja tanpa menjawab ucapan dira "kalau mau ngomong ngomong aja kali kha, ngapain juga ngomong di dalam hati kayak gitu."

"Hah?! Ngak! Siapa juga yang ngomong dalam hati." jawab mikha sambil menggaruk kepalanya yang tidak gatal "yang kamu maksud itu nova ya ra?" dan hanya di angguki kepala oleh dira.

"Hehehe" tawa mikha sambil memamerkan gigi putihnya "ya maaf ra, aku belum sempat bicara sama kamu, ya nova udah ada sekitar tiga atau empat hari di indonesia, tapi kok kamu bisa tahu ya?"

huft

"Gimana nggak tahu, orang tadi dia keseini kok." ucap dira, dan ucapan dira berhasil membuat kaget mikha "hah?! Serius? terus kamu nemuin dia ra?"

"ya nggak lah, ngapain aku temuin dia." jawab dira dengan ketus

"Good! Ya sebenarnya sih dia itu udah lama ingin ke indonesia untuk nemuin kamu karena dia gagal menikah dengan tunangannya." Belum juga mikha selesai bicaranya, sudah di potong dengan ucapan dira "Hah?! why?"

"Makanya kalau ada orang bicara itu di dengerin dulu, jangan main potong potong aja, lagian juga masih nanya!" jawab mikha dengan melirik dira "hmm sorry."

"Karena tunangannya berselingkuh, itu termasuk hukum karma bukan sih?" ucap mikha sambil nyengir

"Entah lah." jawab dira dengan mengangkat bahunya

"Hukum karma itu nyata ternyata ra, hih ngeri!" ucap dira sambil berdiri dan pergi dari ruangan sang boss.

Namun belum juga mikha membuka pintu, langkahnya sudah di hentikan oleh dira "Kamu urus nova ya, awas kalau sampai kesini lagi!" Dan mikha langsung melototkan matanya sambil berkata "Aku udah urus dia ya ra, tapi dianya aja yang bandel kayaknya." ucap mikha sambil nyengir dan pergi.

...----------------...

Di Cafe Anggrek Biru

Dira bertemu dengan klien dari perusahaan king mahesa garment.

"Maaf, saya telat nona." ucap sang CEO perusahaan.

"Tidak apa tuan, saya juga baru datang." jawab dira dengan tersenyum dan bersalaman.

Sang CEO yang melihat anindira sosok yang cantik dan juga ramah jadi kagum dengan sosok tersebut "Senang bertemu dengan anda nona, dan perkenalkan saya mahesa."

"Saya juga senang bisa bertemu dengan anda tuan mahesa." jawab dira dengan tersenyum

"Maaf nona dira, mau meeting dulu atau pesan makan terlebih dahulu?" ucap mahesa dengan hati hati

"Meeting dulu saja tuan, maaf karena setelah ini saya juga masih ada urusan jadi tidak bisa berlama lama." ucap dira dan di angguki oleh mahesa

"Okay, kalau begitu langsung saya mulai saja." dan dira hanya mengangguk sambil melihat isi berkas. "saya mengajak anda bertemu karena saya ingin membahas tentang tantangan dan permasalahan, potensi masalah yang mungkin terjadi selama produksi dan cara mengatasinya nona."

"Ya kalau permasalah itu pasti ada tuan dan untuk mengatasi permasalahan itu kita bisa mengganti desain yang lebih menarik atau mengganti bahan yang memang di butuhkan oleh konsumen, tapi jika solusi ini masih menjadi penurunan jual beli kita, kita bisa mengupgrade yang lainnya." ujar dira dengan tegas dan anggun.

Dan mahesa cukup puas dengan jawaban dira "okay nona, saya rasa cukup meeting kita kali ini, semoga sukses terus kedepannya." ucap mahesa dengan terus memandang ke arah dira, dan dira sendiri sebenarnya risih di pandang seperti itu kalau bukan karena pekerjaan mungkin dira sudah pergi dari tadi.

Tanpa mereka sadari bahwa ada sepasang mata yang terus mengawasi mereka sejak mereka berada di sini. Siapa kah dia?

Dia adalah elden harisson, dengan kebetulan elden juga sedang meeting dengan kolega perusahaan, elden yang sedari tadi melihat ke arah dira hanya mampu menahan amarah dan mengepalkan erat tangannya di bawah meja. Elden marah kenapa bisa dira bertemu dengan laki laki sendirian dan bisa senyum senyum seperti wanita penggoda di luar sana. Karena elden terlalu sibuk dengan pandangannya dan pikirannya sampai elden tak terlalu fokus dengan meetingnya

"Tuan.. Tuan elden! " ucap koleganya, dan karena ucapan tersebut membuat elden kaget "hah?! Iya, saya rasa cukup sampai di sini meeting kali ini, kita lanjut di lain waktu." ucap elden dengan dingin tak terbantahkan.

Dan koleganya hanya mampu menganggukan kepala tanpa menjawab ucapan elden.

"Saya permisi." ucap elden lalu berdiri dan berjalan menuju meja dira. "hmm.. " deheman elden berhasil membuat mereka menoleh ke sumber suara.

"El?" ucap dira dengan lirih.

Dan elden hanya meliriknya sekilas

"Kamu di sini juga?" ucap dira dengan sedikit berbisik di telinga elden, dan elden hanya diam saja tanpa menjawab ucapan dira namun tatapan elden tidak pernah lepas untuk menatap mahesa, mahesa yang di tatap pun tak merasa takut justru tatapan mahesa seperti menantang elden.

Dira yang melihat situasi sudah tidak aman lagi, dira langsung membereskan kertas kertas yang di atas meja dan langsung mengambil tasnya dan berkata "maaf tuan mahesa, saya pergi dulu." sambil menarik tangan elden, dan elden hanya diam saja di perlakukan seperti itu oleh dira.

"Oh ya ampun! Kenapa rasanya seperti ketahuan selingkuh saja." Batin dira.

Dan ketika sudah sampai di parkiran elden langsung menarik tangannya dari genggaman tangan dira, dan dira refleks langsung berhenti jalan dan menoleh ke arah elden

"Kenapa el?" ucap dira dengan mengerutkan keningnya

"Dasar wanita murahan! Penggoda! Kalau kerja ya kerja aja tapi nggak usah senyum senyum kegenitan." ucap elden sambil menatap dira dengan datar dan lalu pergi tanpa menunggu dira mengucapkan kata kata lagi.

"Huh." dira menghapus air mata yang akan keluar, jujur dira tidak pernah mendengar kata kata kasar, dalam hidupnya selalu di kelilingi orang orang baik, lemah lembut termasuk mommy dan daddynya, meskipun daddy baskara orangnya tegas tapi tidak kasar dalam bicara.

...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...

HAPPY READING FRIEND 🤍

Masih pemula nih, jangan lupa like dan votenya, saran dan kritiknya juga boleh 😉

1
Heriyani Lawi
maaf ya Thor, biasanya seorang CEO itu tegas dan TDK mudah ditindas tp kok Dira ini cengeng amat ga bisa balas kata2 elden bisanya cuma nangis, kan jd kecewa bacanya
QUENMAFIA: karena di sini karakter dira selain wanita karir juga wanita yang lemah lembut ya kak 😁 terimaksih kk.. di tunggu kelanjutannya ya 😉
total 1 replies
Má lúm
Wah seru!
QUENMAFIA: Thanks kk 💐
total 1 replies
Satsuki Kitaoji
Aku suka banget sama karakter tokoh utamanya, semoga nanti ada kelanjutannya lagi!
QUENMAFIA: Terimakasih kk.. Di tunggu kelanjuntannya ya 😁
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!