NovelToon NovelToon
Cinta Jingga

Cinta Jingga

Status: sedang berlangsung
Genre:Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Diam-Diam Cinta / Cinta pada Pandangan Pertama / Cinta Seiring Waktu / Romansa
Popularitas:12.1k
Nilai: 5
Nama Author: ENMom

Jingga merasa dihianati dan dibodohi selama bertahun tahun, hati nya hancur.

Tidak mudah untuk mengembalikan kepercayaan nya terhadap orang baru.

Satu nama yang ada dibenaknya "Jimmi"
apakah dia mampu mengembalikkan kepercayaan nya Jingga??

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ENMom, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Was²

mereka berpelukan melepas rindu. " akhirnya aku kesini lagi" seru jingga. Jingga sudah kesekian kalinya kerumah tyas.

" kamu aman kan, dalam perjalanan?" Sandi penasaran

"aman lah buktinya sampai sini" jawab jingga.

" maksudku, kenapa kalian bisa kesini bersama? Apa ada yang terjadi diantara kalian berdua?" sandi masih penasaran.

" ada " jawab jingga sengaja membuat temannya penasaran.

"Hah" sandi dan tyas kaget, terlebih lagi jimmi, dia melihat jingga penasaran juga karena dia telah mencium jingga diam² tadi "apakah dia mengetahuinya?" hatinya bertanya.

" hahaha..." jingga tertawa. "nanti aku ceritakan, aku mau bertemu ibumu dlu" ucap jingga sambil membawa paperbag yang berisi kue brownies, jingga memang sudah membelinya semalam untuk dibawa dan diberikan kepada ibu nya tyas.

"assalamualaikum" jingga masuk ke dalam rumah bersama tyas sementara jimmi masih berada diteras bersama sandi.

diruang tamu ibu tyas menunggu dikursi roda " aku bilang ke ibu kalau kamu mau datang kesini hari ini, dia senang, sudah menunggu kamu dari tadi pagi, nanya terus jingga kok belum sampai" jelas tyas.

Jingga mencium tangan ibu tyas " gimana bu kabarnya? Sudah sehat kah?"

Tangan ibu tyas membelai rambut jingga " alhamdulillah ibu sudah sehat tapi ya sekarang duduk dikursi roda" ucapnya sedih.

" ngga apa² yang penting ibu sehat, tetap semangat " jingga menyemangati.

" kamu kesini sama siapa?" ibu tyas penasaran

" sama pacarnya bu" sahut sandi yang sudah berada tepat dibelakangnya bersama jimmi. Mereka pun tertawa. Jimmi memberi salam pada ibu tyas.

" bukan pacar bu, tapi calon suami" kata jimmi menggoda.

Jingga menggeleng dengan cepat " bukaaaan, dia fans aku ". Akhirnya mereka tertawa mendengar jawaban jingga.

" ya sudah kalian bersih² dulu baru makan, ibu sudah suruh mba jah masak banyak tadi, ibu mau istirahat dulu"

" iya bu makasih" sahut jingga dan jimmi.

Mereka makan bersama dengan nikmat, selesai makan jimmi dan sandi mengobrol diteras rumah tyas. Sedangkan jingga dan tyas mengobrol diruang tv.

" kapan kamu balik jogja san?" jimmi mulai bertanya

" seperti nya besok "

" trus tyas??"

" tyas ambil cuti semester ini, dia harus menjaga ibunya dulu"

Jimmi mengangguk paham.

" gimana kamu sama jingga?? Gerakan bawah tanah kamu ya.. " sandi tertawa

" hahaaha... Ngga ada apa², cuma sebatas yang kamu lihat saja ". Jimmi menjelaskan

" aku tau kamu jim, ngga mungkin ngga ada apa², sudah sejauh ini loh, kamu nganter dia ke solo pula, kamu ngga pernah gitu sama cewe"

"hahaha... Baru sebatas itu saja, baru sepihak dari aku " jimmi tidak menjelaskan apa² lagi ke sandi, karena temannya itu tau jimmi dari jaman putih abu²

" jangan lama², dia banyak pengagum rahasianya, beberapa teman pria dikampusnya menyukainya, dia cukup populer diangkatannya, bahkan pria populer seangkatanmu si Krisna pernah ditolaknya waktu awal kuliah demi kesetiaannya pada seorang bajingan ".

" hah, yang benar? Aku kok ngga pernah dengar?" jimmi penasaran

" kamu itu nongkrong dikampusnya bareng dosen bukan bareng mahasiswa, wajar lah kalau kamu ngga tau, coba deh sesekali kamu ke kantin kampus sama dia, kamu bisa liat seberapa populernya dia". jelas sandi " kamu akan melihat beberapa temannya yang caper ke dia tiba² ngasih coklat ato tiba² makanan nya sudah dibayarin orang tanpa dia tau siapa yang bayarin, lebih lagi kalau ada ade angkatan yang sok akrab trus tiba² ngajak jalan, hahaaa... Kamu bakal was² karena yang dekati dia juga bukan orang yang ecek² dikampus"

Jimmi mulai gelisah mendengar cerita Sandi. Memang benar selama kuliah dia tidak pernah menginjakkan kaki nya dikantin kampus. Hidup perkuliahan nya hanya sebatas kelas, perpustakaan dan ruang dosen.

1
Wiji Lestari
seru looo bikin penasaran
Gái đảm
terpukau dengan plot yang rumit namun teratur.
Badpeople﹎Ψ
Beberapa hari sudah bersabar, tolong update sekarang ya thor!
Hiro Takachiho
Terselip kebijaksanaan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!